read more story

Nonton Sunset di Parangtritis


Entah kenapa, saat saya bosan dan lelah satu – satunya tempat yang ingin saya jamah adalah pantai. Berlari di atas air, disapa pasir dan angin sangat menyenangkan dan menenangkan bagi saya. Perasaan bosan sore itu membuat saya memutuskan mengunjungi pantai parangtritis untuk melihat sunset. Tanpa rencana sebelumnya, saya hanya membawa amunisi seadanya supaya tidak jajan di pantai.  Sebenarnya di pinggiran pantai banyak disediakan tempat makan tapi satu botol air minum, seporsi spageti sozis dan sekotak coklat yang saya bawa terasa lebih nikmat untuk menemani nonton sunset :D

Berangkat pukul 16.00 membuat perjalanan saya harus banyak mengalah dengan padatnya jalan karena bertepatan dengan jam pulang kantor. Dan ditambah lagi dengan banyaknya lampu merah yang harus dilewati. Fyuh, perjalanan jadi berasa lama :(

Kurang lebih pukul 17.00 saya sampai di Pantai Parangtritis. Pantai parangtritis berjarak sekitar 25 km di selatan kota Yogyakarta sehingga tidak memerlukan waktu yang terlalu lama untuk sampai disana. Di pinggiran pantai terdapat banyak tempat penitipan motor sehingga bisa memilih mana yang paling sesuai, saya memilih parkir di ujung timur karena berdekatan dengan mushola. Motor sudah diparkir di tempat yang aman dan keempat kaki kami pun berjalan menyusuri pantai. Bermodal kamera HP tak lupa kami berfoto ria :D

Pantai parangtritis khas sekali dengan kuda andongnya :)

Kami berjalan menuju arah barat supaya bisa lebih jelas melihat matahari yang sepertinya sudah terburu – buru untuk menghilang. Terdapat beberapa gumuk pasir yang ditumbuhi rumput hijau, disitulah kami memutuskan untuk berhenti dan memakan bekal yang kami bawa. Wah, kami benar – benar seperti piknik :D
Mari makannnn :-9

Langit mendung dan matahari yang mulai beranjak tenggelam sore itu membuat suasana menjadi syahdu. Haha..
Suasana sunset di pantai Parangtritis

Satu dua tiga *jepret* :)

Melihat sunset di atas gumuk pasir

Bagi saya, selain sunset ada satu lagi lukisan alam yang sangat indah. Langit senja berwarna orange sesaat setelah sunset. Sungguh indah. .

Langit di atas pantai sesaat setelah sunset berakhir

Parangtritis, 4 Desember 2013, mengobati kebosanan saya sore itu.

Note :
Lokasi   : Pantai Parangtritis, Kretek, Bantul, Yogyakarta
Tiket      : Rp 5.000,- per orang
Parkir    : Rp 3.000,- per motor


Comments

  1. bagus mbak artikelnya. editing photonya juga enak dinikmati.
    tambah saran mbak, kl bisa ditambah informasi2 seputar tempat wisatanya. kaya tiketny, parkir, tempat makan, tempat ibadah dll.
    terus berkarya lewat tulisan2mu mbak :)

    ReplyDelete
  2. Hay mas ares :)
    Terimakasih masukannya mas, review tempat wisata yang lain juga sudah lengkap infonya. .

    ReplyDelete
Post a Comment